VIRALSUMSEL.COM, PALEMBANG – Yayan Hariansyah Ketua Umum Singa Mania berharap Liga 2 2020 tetap jalan. Namun Yayan setuju kalau kompetisi sepak bola kasta kedua dalam negeri ini ditunda hingga wabah virus corona atau covid-19 sudah berakhir.
“Ya, kami berharap Liga 2 musim 2020 tetap berjalan nanti,” kata Yayan Hariansyah, Sabtu (28/3/2020).
Hanya memberi tahu Liga 2 dihentikan hingga 29 Mei mendatang. Artinya baru jalan kembali awal Juni nanti.
Itu pun jika penyebaran virus corona sudah berhenti.
“Namun demikian para pemain harus dipastikan benar benar bebas dari virus corona,” sambung dia.
Kalau semua pihak sudah dipastikan negatif atau bebas dari virus lanjut Yayan maka tidak perlu kwatir.
“Manajemen pertandingan harus juga mensterilkan stadion dengn virus korona, kita tidak bisa hanya berdiam diri yang tidak produktif,” tambah dia.
Yayan juga setuju jika kompetisi harus dilanjutkan tanpa penonton. “Kalaupun tidak melibatkan penonton kami logowo demi sepak bola yang kita cintai. kalau ada pertimbangan lain yang memutuskan Liga 2 diundur kami juga siap mendukung,” pungkas dia. (ion)