VIRALSUMSEL.COM, PALEMBANG – Kapten Muba Babel United, Bobby Satria bosen latihan sendiri. Apalagi hanya bisa dilakukan di rumah aja. “Bosen banget. Tapi mau gimana lagi,” kata Bobby Satria dihubungi viralsumsel.com, Sabtu (11/4/2020) malam.
Namun Bobby Satria mengaku tetap mematuhi saran dari pada pemerintah untuk tetap di rumah aja demi memutus mata rantai penyebaran virus corona atau covid-19.
“Kesehatan dan keselamatan jiwa lebih dari segalanya. Makanya saya tetap saja latihan dan jaga kondisi di rumah saja,” terang dia.
Beruntung dalam berlatih Bobby Satria kerab dihibur dua buah hatinya. “Saya sering ditemani si kembar,” lanjut pemain berposisi sebagai stoper ini.
Eks penggawa Sriwijaya FC ini menambahkan menu latihanya dibuat bervariasi. “Paling kalau sore ada sedikit skiping atau latihan koor gitu (kayak situp..pushup and teman2 nya),” terang pemain yang pernah berseragam Persebaya Surabaya ini.
Bobby Satria juga tidak mau ngegym di tempat kebugaran. “Di rumah kebetulan punya tredmile. Jadi tredmile di rumah aja. Nge gymnya juga yang sebisa aja di rumah. Karna kalau ketempat gym kan ada resikonya,” pungkas dia.
Hanya memberi tahu Muba Babel United merupakan kontestan Liga 2 musim 2020 asal Sekayu, Musi Banyuasin.
Liga 2 diliburkan sejak 16 Maret lalu hingga 29 Mei nanti karena pandemi virus corona. Liga 2 baru berjalan satu pekan. Sementara Muba Babel United pada laga perdana berhasil mencukur Persekat Kabupaten Tegal dengan skor 3-0 di Stadion Serasan Sekate, Kota Sekayu, Kabupaten Musi Banyuasin, Minggu (15 /3 /2020).
Dengan raihan tiga poin menempatkan Laskar Ranggonang julukan Muba Babel United pada posisi kedua klasemen sementara Grup Barat dengan koleksi tiga poin.
“Kita berdoa dan berharap wabah virus corona ini segara selesai. Karena ini tidak hanya berimbas dengan pemain bola saja. Tapi semua aspek ikut kena dampak,” pungkas dia. (ion)