Hajar Man City, The Gunners Melaju ke Final Piala FA

OLAHRAGA740 Dilihat
banner 728x90

VIRALSUMSEL.COM, PALEMBANG – Arsenal berhasil melaju ke final Piala FA. The Gunners –julukan Arsenal- sukses raih tiket final setelah pada babak semifinal berhasil menghajar juara bertahan Manchester City dengan skor 2-0 (1-0) di Stadion Wembley, London, Inggris, Minggu (19/7/2020) dini hari.

Di awal laga Man City –singkatan Manchester City –sebenarnya sempat menguasai permainan. Namun lewat scenario serangan balik cepat, Arsenal berhasil mencetak gol lewat penyerangnya, Pierre-Emerick Aubameyang pada menit -19.

Ketinggalan satu gol membuat Man City terus meningkatkan serangan. Namun sayang hingga turun minum skor masih tidak berubah, tetap 1-0 untuk keunggulan pasukan Meriam London –sebutan Arsenal.

Memasuki babak kedua Citizen –julukan Manchester City- masih menguasi pertandingan. Namun lagi-lagi Pierre-Emerick Aubameyang menjadi mimpi buruk baru Manchester Biru. Itu setelah striker asal Gabon ini mencatatkan namanya di papan skor untuk kedua kalinya dan merubah kedudukan menjadi 2-0 pada menit 71.

Baca Juga :  Malut United Catatkan Sejarah Lolos Liga 1

Ketinggalan dua gol membuat Man City makin intensif meningkatkan serangan. Namun sayang hingga wasit meniupkan peluit tanda pertandingan usai, skor tetap tidak berubah 2-0 untuk keunggulan tim besutan Mikel Arteta.

Pada partai final ajang turnamen sepak bola tertua dunia ini, Arsenal akan berhadapan dengan pemanang semifinal lain antara Manchester United versus Chelsea dini hari nanti (20/7/2020). Grand final akan digelar di Stadion  Wembley, Lond`on, 1 Agustus 2020 nanti. (ion)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *