Manajer Sumsel United Apresiasi Kemenangan, Ingatkan Pemain Jaga Konsistensi

PALEMBANG, viralsumsel.com – Sumsel United kembali menunjukkan ketangguhannya di ajang Pegadaian Championship 2025/26.

Pada laga pekan kedua yang berlangsung Senin (22/9/2025) malam di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang, Laskar Juaro sukses mengamankan kemenangan tipis 3-2 atas tamunya, Persiraja Banda Aceh.

Hasil ini menjadi poin penuh kedua secara beruntun bagi Sumsel United setelah sebelumnya juga meraih kemenangan di laga pembuka melawan Persikad Depok. Tambahan tiga angka membuat tim asuhan pelatih kepala Alfredo Vera semakin mantap menempel ketat papan atas klasemen sementara Grup 1.

Manajer Sumsel United, Syamsuddin Issac Suryamanggala, menyampaikan rasa bangga atas kerja keras seluruh elemen tim, mulai dari pemain, pelatih, hingga ofisial. Menurutnya, persiapan yang matang dan semangat juang di lapangan menjadi kunci kemenangan malam itu.

Baca Juga :  Nilmaizar Dinobatkan Sebagai Coach of The Week Pekan ke-9 Pegadaian Championship 2025/26

“Alhamdulillah, hasil positif ini adalah buah kerja keras semua pihak. Namun, saya selalu ingatkan kepada pemain agar tidak terlena dengan kemenangan ini. Kompetisi masih panjang, setiap pertandingan punya tantangan tersendiri,” ujar Syamsuddin usai pertandingan.

Meski puas dengan hasil akhir, ia menegaskan masih ada sejumlah aspek yang perlu diperbaiki. Evaluasi akan tetap dilakukan, terutama terkait kedisiplinan dan pengendalian emosi di lapangan. Ia menilai, beberapa kesalahan kecil bisa saja menjadi titik lemah bila tidak segera dibenahi.

Syamsuddin juga menyoroti progres permainan yang semakin terlihat dari dua laga terakhir. Menurutnya, chemistry antar pemain mulai terbentuk, komunikasi di setiap lini lebih lancar, dan pola serangan terlihat semakin hidup.

Baca Juga :  Venezia di Ambang Degradasi: Menakar Peluang Bertahan di Serie A 2024/2025

“Kalau melihat perkembangan di dua pertandingan awal, saya optimistis tim ini bisa lebih solid lagi. Pemain sudah mulai saling memahami peran masing-masing, dan itu modal penting untuk menghadapi pertandingan berikutnya,” tambahnya.

Dengan dua kemenangan awal, Sumsel United mulai menunjukkan kapasitasnya sebagai salah satu tim yang patut diperhitungkan di kompetisi musim ini. Namun, manajemen menegaskan konsistensi dan fokus menjadi kunci utama bila ingin terus bersaing hingga akhir musim. (bbs)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *