Pj Bupati Lahat Imam Pasli Buka MTQH

SUMSEL141 Dilihat

VIRALSUMSEL.COM, LAHAT – Penjabat (Pj) Bupati Lahat, Imam Pasli, secara resmi membuka Musabaqah Tilawatil Qur’an dan Hadist (MTQH) di Gedung Kesenian Lahat pada Selasa (11/2/2025). Dalam kesempatan tersebut, Imam Pasli juga menyampaikan perpisahan menjelang berakhirnya masa jabatannya pada 20 Februari 2025.

Dalam sambutannya, Imam Pasli mengungkapkan bahwa masa jabatannya sebagai Pj Bupati Lahat akan segera berakhir seiring dengan pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Lahat terpilih. Ia pun menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh masyarakat Kabupaten Lahat serta jajaran pemerintah daerah.

“Insya Allah, pada 20 Februari 2025 mendatang, masa jabatan saya sebagai Pj Bupati Lahat akan berakhir. Hal ini berkaitan dengan akan dilantiknya Bupati dan Wakil Bupati terpilih yang telah terjadwal oleh Pemerintah Pusat. Selama kurang lebih tujuh bulan di Kabupaten Lahat, tentu ada salah kata dan khilaf. Saya dan istri memohon maaf yang sebesar-besarnya kepada seluruh masyarakat Lahat dan jajaran pemerintah daerah,” ucapnya.

Baca Juga :  Petro Muba Siap-siap Garap Pabrik Minyak Goreng di Muba

Imam Pasli juga berharap agar hubungan silaturahmi yang telah terjalin selama ini tetap terjaga meskipun ia kembali bertugas di Jakarta.

“Jangan sampai terputus, mari kita tetap menjaga dan memupuk erat tali silaturahmi,” tambahnya.

Suasana haru semakin terasa ketika Imam Pasli mengakhiri sambutannya dengan sebuah pantun.

“Kalau ada jarum yang patah, jangan disimpan di dalam peti. Kalau ada kata yang salah, jangan disimpan di dalam hati,” ucapnya.

Sementara itu, pembukaan MTQH di Lahat ini dihadiri oleh sejumlah pejabat daerah, tokoh agama, dan masyarakat. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kecintaan terhadap Al-Qur’an dan Hadis, sekaligus menjadi ajang seleksi bagi peserta yang akan mewakili Lahat di tingkat provinsi.

Baca Juga :  Pemkab Muba Matangkan Persiapan MTQ ke-30 Tingkat Provinsi Sumse

Dengan berakhirnya masa jabatan Imam Pasli sebagai Pj Bupati, masyarakat Lahat kini menantikan kepemimpinan baru yang akan segera dilantik untuk melanjutkan pembangunan di daerah tersebut. (Ant)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *