Soeharto Diambang Gelar Pahlawan Nasional, Prabowo Umumkan Hari Ini

Foto ist

 

 

viralsumsel.com, JAKARTA– Momen Hari Pahlawan tahun ini dipastikan akan terasa berbeda. Presiden Prabowo Subianto dijadwalkan mengumumkan nama-nama tokoh yang dianugerahi gelar Pahlawan Nasional, Senin (10/11/2025) sore, langsung dari Istana Negara, Jakarta.

Langkah ini menjadi salah satu momen penting di awal masa pemerintahannya, karena nama-nama yang diajukan bukan sekadar tokoh sejarah biasa di antaranya muncul sosok besar Presiden ke-2 RI Soeharto, Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid (Gus Dur), hingga aktivis buruh legendaris Marsinah.

“Insyaallah pukul 16.00 WIB akan diumumkan. Semua prosesnya sudah selesai, tinggal menunggu keputusan Presiden,” kata Menteri Sosial Syaifullah Yusuf atau Gus Ipul.

Menurutnya, proses penetapan gelar pahlawan tahun ini berlangsung ketat dan panjang.

“Mulai dari usulan kabupaten, provinsi, lalu ke Kementerian Sosial, hingga akhirnya diserahkan ke Dewan Gelar. Setelah itu baru Presiden yang memutuskan. Semua sudah sesuai prosedur,” jelasnya.

Baca Juga :  PDIP Tolak Pengangkatan Soeharto Jadi Pahlawan: Reformasi Dikhianati!

Gus Ipul menambahkan, ada 49 nama yang diusulkan tahun ini terdiri dari 40 nama baru dan 9 nama lama yang belum sempat ditetapkan di tahun-tahun sebelumnya. Dari deretan tersebut, nama Soeharto dan Marsinah menjadi sorotan publik karena mewakili dua sisi sejarah Indonesia yang sangat berbeda.

“Ada beberapa nama besar: Soeharto, Gus Dur, Syekhona Kholil Bangkalan, Kiai Bisri Syansuri, hingga Marsinah, pejuang buruh dari Sidoarjo,” ujar Gus Ipul.

Sementara itu, Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi membenarkan Soeharto termasuk dalam daftar nama yang akan diumumkan Presiden Prabowo.

“Kurang lebih sepuluh nama yang akan diumumkan. Ya, Soeharto masuk,” ucap Prasetyo di kediaman Prabowo, Jalan Kertanegara, Minggu malam. (mel)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *