Besok, Nasib Lima Pemain Trial Diputuskan

VIRALSUMSEL.COM, PALEMBANG – Sriwijaya FC tak mau berlama lama menggantungkan nasib para pemain trial. Manajemen Laskar Wong Kito – julukan Sriwijaya FC – dalam waktu dekat akan memberikan keputusan nasib para pemain seleksi tersebut.

Sebagaimana diketahui, saat ini masih ada lima pemain seleksi di Sriwijaya FC. Kelimanya diantaranya penyerang keturunan Mali, Aidil Usman Diarra.

Selain itu ada nama Taufik, Dani, Hanief dan Fadhil. Kelima pemain tersebut merupakan hasil penjaringan seleksi tahap pertama yang telah diumumkan, Kamis (8/4/2021) lalu.

Sebelumnya ada sebanyak 15 pemain mengikuti seleksi tahap pertama di Sriwijaya FC sejak latihan perdana, Jumat (2/4/2021) lalu. “Ya, kemungkinan, besok Senin (26/4/2021)  kita akan umumkan nasib pemain seleksi,” kata Nil Maizar pelatih kepala Sriwijaya FC kepada wartawan www.viralsumsel.com, Minggu (25/4/2021).

Baca Juga :  Ultras Palembang Desak Sriwijaya FC Segera Umumkan Pelatih, Jangan Lemot!

Menurut Nil Maizar dari lima pemain seleksi tersebut bisa jadi hanya dua atau tiga pemain saja yang bisa dinyatakan lolos seleksi. “Ya, nanti ada sekitar dua atau tiga pemain kita tahan (lolos seleksi),” tukas dia.

Hanya memberi tahu Sriwijaya FC musim ini tengah mengantongi 18 pemain. 17 diantaranya sudah teken kontrak.

Yakni tiga pemain penjaga gawang, Hendra Molle, Rizki Darmawan, dan Rudi Nurdin Rajak. Kemudian enam pemain belakang, Valentino Telaubun, Akbar Zakaria, Dedi Hartono, Ambrizal, Obet Choiri, Dani Arwin,

Lalu empat pemain tengah, Dwi Cakra Yudha, Suandi, Hari Habrian, serta Lucky Wahyu. Untuk pemain depan ada empat. Masing masing, Rahal Radiansyah, Imam Bagus Kurnia, Rudiyana, dan M Nur Iskandar.

Baca Juga :  Klasemen Terbaru Pegadaian Championship 2025–26: Garudayaksa Kokoh di Puncak, Sumsel United Bertahan di Peringkat Dua

Satu pemain lagi sudah deal namun belum kontrak bahkan belum gabung dalam skuat karena masih belum dapat izin dari TNI. Yakni centre back Feri Sistianto asal Persela Lamongan.

So, jika ditambah tiga pemain hasil seleksi maka skuat sementara Sriwijaya FC sudah ada 21. Artinya masih butuh empat pemain lagi dari total 25 pemain yang direncanakan. (ion)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *