viralsumsel.com ,PALEMBANG – Liga Topskor U-16 Zona Sumatera Selatan (Sumsel) 2025 telah Bergulir.
Pada pertandingan kedua Liga Topskor U-16 mempertemukan Tim Farmel Hatta Palembang versus (vs) David FC di Stadion Kamboja, Palembang, Kemarin, 11 Januari 2025 siang.
Tim Farmel Hatta merupakan tim wakil Kota Palembang di Piala Gubernur U-15 tahun 2024.
Pertandingan dimulai dan pada menit ke 12 Gol dicetak oleh Akbar Striker Farmel Hatta. Gol tercipta berkat kerjasama yang baik dari gelandang bertahan Al fathur Murthado ke gelandang serang Rafka Alfarezi.
Thru pass yang matang mengarah tepat disebelah kanan Akbar dan langsung menceploskan ke gawang David FC.
Pertandingan setelah itu semakin seru,kedua tim saling serang dan sama sama berusaha mencetak gol, sampai akhir babak kedua gol tidak bertambah tetap 1-0 untuk Farmel Hatta.
Menurut Candra Head acoach Farmel Hatta pertandingan yg sangat menguras tenaga karena dimulai pukul 13.00 WIB dan saat itu kondisi cuaca sangat panas sekali.
“Secara keseluruhan permainan sesuai harapan tetapi memang harus puas mencetak 1 gol Alhamdulillah mendapatkan 3 poin Perdana.
Semoga dipertandingan berikutnya anak-anak Farmel Hatta lebih baik,” ujar Candra. (asa)