
viralsumsel.com, JAKARTA – Presiden RI Prabowo Subianto mewajibkan jajaran menterinya menggunakan mobil Maung buatan Pindad. Seperti apa spesifikasinya?
Presiden Prabowo telah menggunakan mobil kepresidenan berupa Maung MV3 Garuda Limousine buatan PT Pindad. Perusahaan BUMN itu memproduksi mobil Maung Garuda Limousine khusus untuk Presiden dan Wakil Presiden RI.
Kendaraan ini berwarna putih dengan tampilan eksklusif dan maskulin yang memiliki proteksi tinggi serta memberikan kenyamanan dengan material berkualitas dan fitur-fitur mutakhir.
Mobil Garuda ini memiliki bobot 2,95 ton, dimensi panjang sekitar 5,05 m, lebar 2,06 m, tinggi 1,87 m serta desain long wheelbase yang nyaman dan lega. Kendaraan ini memiliki daya mesin 202 PS/199 dk, dan transmisi AT dengan 8 percepatan, dan memiliki kecepatan maksimum 100 km/jam.
Mobil ini memiliki fitur canggih seperti kaca anti peluru dan interior premium dengan captain seat elektrik, layar sentuh, kamera 360°, dan kulkas mini.
Prabowo ingin mobil Maung dipakai untuk semua jajarannya, termasuk menteri dan TNI/Polri. Ketum Gerindra itu mempersilakan mereka menggunakan mobil pribadi untuk kepentingan lain.
“Sebentar lagi saudara-saudara semua harus pakai Maung, saya nggak mau tau,” kata Prabowo kepada para menteri dalam Sidang Kabinet Paripurna yang digelar di Istana Negara, Senin (20/10/2025) seperti dikutip dari akun Youtube Sekretariat Presiden.
“Yang mobil-mobil bagus pakai kalau libur saja. Ya pada saat saya nggak panggil kau boleh lah pakai mobil itu,” ujar Prabowo. (mel)