VIRALSUMSEL.COM, Palembang – Kasus terkonfirmasi positif Corona Virus Disease atau covid-19 di Sumsel kembali bertambah. Berdasarkan data dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia pasien positif corona di Bumi Sriwijaya bertambah 13 orang, hari ini, Jumat (24/4/2020).
Sehari sebelumnya hanya alami penambahan empat kasus positif covid-19 baru. Dari tiga hari sebelumnya mantap diangka 89 kasus jadi 93 orang.
Dengan penambahan 13 orang terkonfirmasi positif Covid-19 di Sumsel, hari ini, total sudah mencapai 106 orang.
Adapun 13 pasien positif Covid-19 yang baru berasal dari Palembang 5 (kasus lokal) , Kota Prabumulih 2 (lokal), Kota Lubuklinggau 4 (lokal), Kabupaten Lahat 1 (impor) dan Kabupaten Ogan Ilir (OI) 1 orang (impor).
Juru bicara (Jubir) Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sumsel dr.Zen Ahmad SpPD (K) merilis update Covid-19 di Provinsi Sumsel melalui video conference di Command Centre Pemprov Sumsel, Jumat (24/4/2020) sore.
Menurut dokter senior tersebut, penambahan ini bisa terjadi karena dua hal. Yang pertama hasil tracking dari kasus positif sebelumnya dan cluster sebelumnya baik yang di Palembang, Prabumulih maupun Lubuklinggau
Yang kedua lanjut Zen, bisa saja karena sudah terjadi penularan di masyarakat oleh orang tanpa gejala (OTG).
“Mereka ini (OTG) mungkin ada di sekitar kita tapi kita tidak tahu. Makanya selalu Saya himbau untuk lakukan physical distancing, jaga jarak satu dengan lainnya. Kemana-mana pakai masker. Karena dengan masker kita bisa cegah Covid masuk salur pernapasan,” jelasnya.
Bukan hanya itu menurutnya jika memang tidak begitu mendesak Ia meminta masyarakat untuk tidak datang dan bepergian ke tempat ramai. Termasuk kongkow di warung kopi, cafe dan sejenisnya.
” Yang tak kalah penting tetap perkuat imun. Cukup istirahat, cukup tidur dan asupan gizi serta sering-sering mencuci tangan dengan air mengalir usai menyentuh benda apapun,” anjurnya.
Dengan kesadaran bersama untuk melakukan pencegahan, serta doa Ia optimis di hari-hari ke depan tidak ada lagi penambahan kasus terkonfirmasi positif di Sumsel.
” Kabar baiknya jumlah pasien sembuh kita bertambah 1 orang jadi totalnya ada 5 orang dan kasus meninggal tetap 3 orang” kata dr Zen Ahmad.
Sementara itu secara keseluruhan jelas dr.Zen Ahmad, sampai saat ini jumlah ODP terdata sebanyak 3.283 orang, dengan ODP selesai pemantauan 2.104 orang, dan ODP masih dalam pemantauan 1.179 orang.
Kemudian jumlah PDP keseluruhan 147 orang, PDP Selesai pengawasan 78 orang, PDP dalam proses pengawasan 69 orang, dan penambahan PDP hari ini 6 orang.
Adapun sampel yang diperiksa laboratorium sebanyak 487 orang (OTG = 292, PDP = 163, ODP = 32). Kemudian jumlah sampel positif 106 orang, jumlah sampel negatif 129 orang, dan sampel yang masih proses pemeriksaan sebanyak 252 orang. (sep)