VIRALSUMSEL.COM, PALEMBANG – Sriwijaya FC bakal gelar training center (TC) di Jakarta. TC di ibu kota tersebut bakal dimulai 14 Juni 2021 nanti. Laskar Wong Kito –julukan Sriwijaya FC- bakal gelar TC setelah manajemen berdiskusi dengan jajaran pelatih, tadi malam (5/6/2021).
Hadir dalam rapat tersebut Presiden Sriwijaya FC, H Hendri Zainuddin dan Pelatih Kepala Nil Maizar, pelatih penjaga gawang Ferry Rotinsulu dan kapten tim Ambrizal. “Paparan coach Nil Maizar tentang keadaan tim. Tanggal 14 Juni tim Sriwijaya FC segera TC,” kata HZ ,sapaan H Hendri Zainuddin, kepada wartawan www.viralsumsel.com.
Selain TC, Sriwijaya FC juga akan adakan uji coba selama di Jakarta dan sekitarnya. Lantas tim mana yang akan menjadi lawan Sriwijaya FC uji coba? HZ belum bisa memastikan. Dia bahkan menanyakan tim mana yang kira-kira akan jadi lawan latih tanding Sriwijaya FC.
“Lur coba tebak dengan tim mana Sriwijaya FC uji coba. Persija Jakarta, PS Tira, Rans Cilegon, Persita Tangerang, dan Dewa United FC,” tanya HZ dalam cuitan di akun media sosial pribadinya. Lantas bakal uji coba lawan apa Sriwijaya FC? Patut dinanti update berita selanjutnya. (ion)