viralsumsel.com ,JAKARTA – Tim Nasional (Timnas) Indonesia harus menelan kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam pertandingan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia yang berlangsung pada Kamis (20/3/2025) petang.
Meski hasil tersebut cukup menyakitkan, Pelatih Kepala Timnas Indonesia, Patrick Kluivert tetap menilai para pemainnya menunjukkan semangat juang luar biasa di lapangan.
Laga yang digelar di kandang Australia itu berlangsung dalam tempo tinggi sejak menit pertama. Skuad Garuda sempat memberikan perlawanan sengit, namun harus mengakui ketangguhan tim tuan rumah yang tampil dominan sepanjang pertandingan.
Kekalahan ini membuat Indonesia sempat turun ke posisi kelima klasemen sementara Grup C sebelum akhirnya kembali naik ke posisi keempat dengan koleksi enam poin.
Menanggapi hasil tersebut, Kluivert tetap memberikan apresiasi kepada para pemainnya yang menurutnya bertarung seperti singa di lapangan.
“Jika saja kami mendapatkan penalti dari peluang Kevin Diks, tentu pertandingan akan berjalan dengan cerita yang berbeda,” ujar Kluivert dalam sesi jumpa pers usai pertandingan Australia vs Indonesia, Kamis, 20 Maret 2025 malam.
Pelatih asal Belanda itu menegaskan bahwa meskipun timnya kebobolan lima gol, para pemain tidak menunjukkan tanda-tanda menyerah.
“Saya melihat para pemain tampil seperti singa. Mereka tidak pernah menundukkan kepala meskipun dalam situasi sulit,” ujarnya.
Meski tetap memuji mentalitas tim, Kluivert tak bisa menyembunyikan rasa kecewanya atas hasil pertandingan ini.
Namun, kekecewaannya bukan semata-mata karena kekalahan, melainkan karena perjuangan keras timnya tidak berbuah hasil positif.
“Saya sangat kecewa, bukan hanya untuk kami sebagai tim, tetapi juga untuk semua orang yang mendukung Indonesia,” tambah mantan penyerang Barcelona ini.
Timnas Indonesia kini harus segera bangkit dan melakukan evaluasi demi menjaga peluang lolos ke fase berikutnya.
Pertandingan berikutnya akan menjadi momen krusial bagi Skuad Garuda untuk membuktikan kualitas mereka di kancah internasional. (asa)







