viralsumsel.com ,PALEMBANG – Jamaah umrah mahabbah dan berkah 13 Hari telah kembali pulang ke Indonesia tepatnya kota palembang, Sumsel, Senin, 6 Januari 2025.
Jamaah umrah ini telah menjalani rangkaian perjalanan umrah yang dimuali dari tgl 25 Desember 2024 sampai tiba hari ini di bandara SMB II Palembang.
“Alhamdulillah semua jamaah bahagia karena bisa kembali bertemu keluarga, sanak saudara yang menyambut kedatangannya. Begitu pula kami tim manajemen ZAFA TOUR selalu siap sambut jamaah umrah yang kembali pulang dan langsung memberikan sambutan hangat serta kumpul briefing sebentar saat kedatangan mereka,” kata Ustadz Kgs. Junaidi Achmad, SE., M.Si.
“Bahwa kita harus pertahankan semangat dan maksimalnya ibadah kita ditanah suci bahkan kalau bisa tingkatkan saat kita sudah pulang dari umrah. Selain itu terus jaga komunikasi dan silaturahmi meski setelah dari pertemuan briefing ini,” sambung Ustadz Kgs. Junaidi Achmad, SE., M.Si.
“Terima kasih banyak untuk bapak ibu jamaah umrah zafa tour yang kembali hari ini karena sudah mempercayakan kami melayani ibadah umrah bapak ibu jamaah semua,” timpal Edy Tongah perwakilan ZAFA TOUR.
Lebih lanjuta Edy Tongah menambahkan, pesan ZAFA TOUR untuk bapak dan ibu jamaah semua, ambil hikmah dari ujian dan cobaaan di awal saat keberangkatan umrah. “Alhamdulillah bapak ibu jamaah mendapatkan kesempatan bisa ke raudhah 2 kali.
Ternyata ketika ada suatu ujian dari hidup dan kita bisa melewatinya, insha Allah akan ada hal baik yang Allah berikan kepada kita, kuncinya sabar dan terus berprasangka baik kepada Allah SWT. Sekali lagi terima kasih banyak. Semoga kita dipertemukan dalam ibadah umrah atau haji di keberangkatan berikutnya bersama kami ZAFA TOUR yang terus menjagan komitmen kami “Melayani dengan Hati”. Aamiin,” tukas dia. (ril)