Update Covid-19 : Terkonfirmasi Positif Corona di Sumsel Jadi 674 Orang, Dua Meninggal Dunia dari Palembang

HEADLINE, SUMSEL568 Dilihat
banner 728x90

VIRALSUMSEL.COM, PALEMBANG – Sebaran terkonfirmasi positif corona virus disease 2019 atau covid-19 di Sumatera Selatan (Sumsel) belum terhenti.

Dari data yang dirilis Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Sumsel, Kamis (21/5 /2020) terkonfirmasi positif covid-19 di Sumsel sebanyak 28 orang.

Dengan tambahan 28 kasus baru maka di Bumi Sriwijaya tercatat total sudah mencapai 674 pasien selama darurat nasional wabah virus menular tersebut.

“Jumlah kasus positif 674 Orang.
Jumlah kasus negatif 302 Orang dan Masih Proses Pemeriksaan 1.836 Orang,” kata Juru bicara gugus tugas penanganan Covid19 Sumsel Yusri mengumumkan perkembangan Covid19 Melalui video conference dengan awak media di Command Center.

Adapun sebaran 28 kasus baru di Sumsel tersebut 7 orang diantaranya berasal dari Palembang.

Baca Juga :  Kejari Lahat Geledah Kantor BPMDes Lahat, Ini Kasusnya !

“Banyuasin 16 Orang, Musi Banyuasin 1 Orang, Lubuk Linggau 1 Orang, Prabumulih 1 Orang, Ogan Ilir 1 Orang, serta Oku Timur 1 Orang,” terang dia.

Jumlah ODP sebanyak 5.600 Orang.
Kemudian jumlah PDP sebanyak 396 Orang.

“Jumlah sample yang sedang diperiksa laboratorium sebanyak 2.812 orang ( OTG : 2.199 Orang, PDP : 493 Orang, ODP : 120 Orang),” tuturnya.

Jumlah Kasus Sembuh 78 Orang.
Kasus sembuh pertanggal 21 Mei 2020 bertambah 1 Orang dari Banyuasin.

Jumlah Kasus meninggal 21 Orang.
“Kasus meninggal pertanggal 21 Mei 2020 bertambah 2 Orang dari Palembang,” pungkas dia. (sep)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *