Viral, Reserse Narkoba Polda Sumsel Tangkap Kurir Bawa 25 Kg Sabu-sabu di Muba

MODUS330 Dilihat
banner 728x90

VIRALSUMSEL.COM, SEKAYU – Kerja keras Timsus  Direktorat Reserse Narkoba Polda untuk memberantas peredaran narkoba tidak pernah putus.

Kali ini mereka dibantu Polres Muba berhasil menangkap satu orang kurir yang membawa narkoba jenis sabu sabu seberat 25 kg.

Penangkapan tersebut di Jembatan Rengat, Depan Ruko Baja Ringan, Kelurahan Balai Agung, Kecamatan Sekayu, Musi Banyuasin, Rabu (10/2/2021).

Sabu seberat 25 kg tersebut di kemas dalam 25 paket masing masing beratnya satu kilogram yang dimasukkan dalam satu kardus.

Penangkapan kurir narkoba tersebut menyita perhatian warga sekitar lokasi penangkapan sehingga viral di media sosial Facebook.

Dalam video yang beredar dihadapan warga yang menyaksikan penangkapan polisi sempat  mengeluarkan sabu-sabu di dalam kardus untuk di hitung satu persatu.

Baca Juga :  Gencarkan 3 T, Muba Waspadai Kasus Baru Mutasi Corona

Sementara itu, Diresnarkoba Polda Sumsel, Kombes Pol Heri Istu membenarkan adanya penangkapan kurir sabu dengan barang bukti sabu seberat 25 kilogram.

“Ya benar tapi masih dalam pengembangan , nanti akan kami rilis,” singkatnya. (kai)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *