Tak Pilih Lawan, Tapi Tim Timur Ini Pernah Menyakiti Hati Kas Hartadi

OLAHRAGA46 Dilihat
banner 728x90

VIRALSUMSEL.COM – Pelatih Kepala Sriwijaya FC, Kas Hartadi beberapa kali menegaskan tidak akan pilih lawan di Babak Delepan Besar Liga 2 2019. Termasuk utusan dari Grup Timur.

Sebagaimana diketahui dari Grup Timur baru dua tim sudah memastikan tiket Delapan Besar. Yakni Persik Kediri dan Mitra Kukar FC.

Persik Kediri dalam tabel klasemen sementara berhasil membukukan 33 poin dari 20 laga. Sementara Mitra Kukar FC Torehkan 30 poin dari 19 laga atau sisa satu pertandingan lagi. Dua klun lain paling berpeluang melaju ke babak selanjutnya adalah Persewar Waropen dan Martapura FC.

Kedua tim sama-sama koleksi 28 poin. Bedanya Persewar menyisakan dua laga sementara Martapura FC masih ada satu pertandingan lagi.

Sebagaimana diketahui dari Grup Barat tiga tiket sudah dikantongi Persiraja Banda Aceh (42 poin) Persita Tangerang (41 poin) dan Sriwijaya FC (40 poin). Ketiga klub ini sama-sama berpeluang besar menjadi juara putaran kedua.

Baca Juga :  Lapang, PSSI Bakal Tambah Alokasi Dana untuk Asprov Menjadi Rp 500 Juta

Tapi kalau melihat lawan-lawannya pada laga terakhir, (17/10/2019) Persita dan Sriwijaya FC lah yang paling besar peluang juara putaran kedua. Dimana Persita akan bertandang ke markas klub degradasi Blitar Bandung United.

Sementara Sriwijaya FC akan away ke kandang Aceh Babel United. Sementara Persiraja sendiri harus lawatan ke PSMS Medan. Yang notabene PSMS Medan butuh kemenangan untuk melangkah ke Delapan Besar.

Hanya informasi Babak Delapan Besar dibagi dalam dua grup. Masing-masing grup dihuni empat tim dengan menggunakan sistem pertandingan home and away.

“Ya, dari awal saya katakan bahwa kita tidak akan memilih lawan,” kata Kas Hartadi pelatih Sriwijaya FC.

Karena lanjut juru taktik asal Solo, Jawa Tengah ini semua kontestan Delapan Besar adalah tim terbaik Liga 2. “Ya, saya lihat kualitasnya cukup merata,” terang dia.

Baca Juga :  Rumput Stadion Gelora Bung Karno Memprihatinkan

Apalagi Kas Hartadi sendiri sudah cukup tahu dengan permainan klub-klub Wilayah Timur. Maklum dua musim lalu dia menjadi arsitek Kalteng Putra yang berlaga di grup Timur.

Hanya saja perlu diingat bahwa Kas ,sapaan Kas Hartadi pernah dibuat sakit hati Persik Kediri. Betapa tidak pada Babak Penyisihan Grup 6 Liga 2 2017, anak didik Kas Hartadi dipaksa menyerah Macan Putih dengan skor telak 0-4 di Stadion Brawijaya, Kediri, Selasa (29/8/2017).

Meski akhirnya Kalteng Putra tetap melaju ke babak 16 Besar. “Ya, pada musim 2017 saya pernah ketemu Persik Kediri dan kalah. Tapi itu dulu, sekarang semua sudah berbeda. Dulu saya bersama Kalteng dan sekarang di Sriwijaya FC. Yang pasti tetap tidak boleh menganggap remeh semua lawan,” pungkas dia. (no)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *