Viralsumsel.com, Banyuasin – Pada laga lanjutan Nasdem cup di Desa Suka Pindah Kabupaten Banyuasin Tim Satria Pinang Fc yang berasal dari Desa Sungai Pinang berhasil melaju ke babak 16 Besar.
Hal itu sudah dipastikan setelah Laskarkesatria julukan Satria Pinang Fc menaklukkan Plaju Legend dan Pulau Parang Fc serta menahan imbang Billal FC.
Kapten tim Frahman Aulia mengungkapkan kepada media ini, berhasilnya melaju sejauh ini berkat kerja keras dan support manager Satria Pinang Fc.
” Alhamdulillah, kita telah memastikan tiket 16 besar pada Nasdem Cup dan semua berkat daya juang rekan-rekan tim ini,” ungkap Aul sapaan akrabnya, Sabtu (18/11/2023)
Sementara itu Manager Satria Pinang Fc Noto berharap kepada timnya dapat terus melangkah lebih jauh.
” Saya percaya dengan tim ini dan pemain, apalagi kita banyak pemain muda dibawah u17 bertalenta, insyaallah akan meraih hasil positif,”Harap Noto yang juga Pegiat Media Sosial Sumsel
Sekedar informasi untuk tim Satria Pinang sendiri Noto menargetkan bisa masuk Semi Final.(Eci)
